Drown adalah lagu dari band rock Inggris Bring Me the Horizon yang dirilis pada 21 Oktober 2014. Lagu ini dirilis sebagai single yang berdiri sendiri. Lagu ini, secara musikal, menandai pergeseran musik dari Bring Me the Horizon (BMTH), dari band ber genre metalcore, jadi band yang ber genre emo dan rock punk. Berikut merupakan makna dan arti dari lirik lagu Drown milik Bring Me The Horizon, versi koranmusik.com.
Daftar isi
Makna Lirik
Makna lagu Drown menceritakan tentang seorang yang merasa tenggelam dalam pahit dan getirnya kehidupan. Ia juga merasa bahwa menjalani hidup memang bukanlah perkara yang mudah, karena ia selalu dihadapkan oleh permasalahan dan lika-liku kehidupan yang pelik.
Karena tak kunjung menemukan jalan keluar atas segala masalahnya, ia kemudian menutup diri dan tak mempercayai dunia luar. Keadaan ini kemudian membuat dirinya tertekan, kesepian, depresi, dan putus asa. Fakta bahwa tak ada satupun orang yang peduli, membuat dirinya harus menyimpan segala masalahnya sendiri dan hal itu benar-benar membuatnya tenggelam dalam masalah.
Oli Sykes (Vokalis Bring Me the Horizon) sebagai pencipta lirik lagunya, tak pernah menjelaskan secara rinci tentang makna sebenarnya dari lirik lagu ini. Yang jelas lewat liriknya, Oli berusaha memberitahu pendengarnya bahwa hidupnya sedang tak baik-baik saja, ia merasa sendirian, depresi, dan meskipun tak ada seorangpun yang peduli, ia masih berharap ada seseorang yang dapat membantunya untuk keluar dari keterpurukan.
Analisis Lirik (Per-bait)
Baiklah, diantara kalian pasti bertanya-tanya tentang apa arti makna mendalam dari bait-bait lirik lagu Drown milik Bring Me The Horizon (BMTH). Tanpa basa-basi lagi, mari kita analisis bait-bait liriknya secara mendalam, detil dan lengkap.
Lirik verse 1:
What doesn't kill you, makes you wish you were dead
Yang tak membunuhmu, akan mengharapkanmu mati
Got a hole in my soul growing deeper and deeper, and I can't take
Ada lubang di jiwaku yang kian lama kian dalam, dan aku tak tahan lagi
One more moment of this silence, the loneliness is haunting me
Momen hening ini, perasaan sepi ini benar-benar menghantuiku
And the weight of the world's getting harder to hold up
Dan beban dunia semakin berat dipikul
Makna lirik verse 1: Drown mengambarkan tentang perasaan Oli Sykes (Vokalis Bring Me the Horizon) yang punya banyak masalah dalam kehidupan, sehingga membuatnya benar-benar merasa tenggelam. Keadaan ini, diperparah oleh sikap orang-orang yang bahkan tak peduli dengan Oli, sehingga Oli tak pernah bisa untuk menemukan solusi untuk memecahkan masalahnya.
Lirik pembuka lagu yang berbunyi (What doesn't kill you, makes you wish you were dead / Yang tak membunuhmu, akan mengharapkanmu mati) berusaha menggambarkan pada kita, bahwa orang lain itu sebenarnya tak benar-benar peduli terhadap kesusahan kita. Dan bahkan orang lain kadang kala hanya baik didepan kita, namun dibelakang kita mereka bisa menusuk kita.
Fakta bahwa tak ada satupun orang yang peduli dengan kesusahan Oli Sykes, membuat dirinya harus menyimpan segala masalahnya sendiri dan hal itu benar-benar membuatnya tenggelam, dan hening dalam kesendirian.
Lirik pre-chorus:
It comes in waves, I close my eyes
Ia datang bersama ombak, kupejamkan mataku
Hold my breath and let it bury me
Ku tahan nafas dan kubiarkan ia menguburku
I'm not okay and it's not alright
Aku tak baik-baik saja dan semua ini tak benar
Won't you drag the lake and bring me home again?
Maukah kau menguras danau dan membawaku pulang?
Makna lirik pre-chorus: Bergelut dengan masalah yang bertubi-tubi, tenggelam didalam masalah karena tak kunjung menemukan solusi, membuat Oli Sykes merasa tertekan dan depresi. Lirik (It comes in waves, I close my eyes / Ia datang bersama ombak, kupejamkan mataku) menjelaskan bahwa setelah melalui segala kepelikan, rasa depresi itu kemudian datang bagaikan ombak yang meluluh lantakkan kehidupannya.
Lirik chorus / reff:
Who will fix me now?
Sekarang siapa yang akan menyembuhkanku?
Dive in when I'm down?
Siapa yang akan menyelam saat aku terpuruk?
Save me from myself
Selamatkan aku dari diriku sendiri
Don't let me drown
Jangan biarkan aku tenggelam
Who will make me fight?
Siapa yang akan membuatku berjuang?
Drag me out alive
Seret aku keluar hidup-hidup
Save me from myself
Selamatkan aku dari diriku sendiri
Don't let me drown
Jangan biarkan aku tenggelam
Makna lirik chorus / reff: Meskipun tak ada seorangpun yang peduli pada hidupnya, Oli Sykes masih berharap ada seseorang yang dapat membantunya untuk keluar dari keterpurukan. Itulah mengapa dalam lirik lagu ini, Oli Sykes berusaha meminta tolong pada siapapun yang peduli kepadanya dan benar-benar berharap ada orang lain yang peduli untuk dapat menolongnya dari keterpurukan hidup. Dia benar-benar ingin ditemani oleh seseorang yang benar-benar peduli kepadanya.
Lirik bridge:
'Cause you know, that I can't do this on my own
Karena kau tahu, kalau aku tak bisa lakukan ini sendirian
Makna lirik bridge: Suatu masalah kadang kala memang tak bisa diselesaikan sendirian, sebagai mahluk sosial manusia membutuhkan manusia lainnya untuk menemukan solusi atas segala masalah. Itulah pemikiran yang ingin dibangun Oli Sykes dalam lirik ini. Oli dalam lirik ini hanya bertanya-tanya, adakah seseorang yang bisa meluangkan waktu untuknya? karena ia benar-benar tak bisa mengatasi segala masalahnya sendirian.
Kesimpulan
Setelah kita analisis liriknya dengan detil, maka jelaslah bahwa lagu Drown bercerita tentang seseorang yang punya banyak masalah, sehingga ia kemudian tenggelam (Drown), karena terbebani oleh masalah itu. Fakta bahwa tak ada satupun orang yang peduli, membuat dirinya harus menyimpan segala masalahnya sendiri dan hal itu benar-benar membuatnya tenggelam dalam masalah, dan merasa depresi.
Meskipun tak ada seorangpun yang peduli pada hidupnya, dia masih berharap ada seseorang yang dapat membantunya untuk keluar dari keterpurukan. Itulah mengapa dalam lirik lagu ini, Oli Sykes berusaha meminta tolong pada siapapun yang peduli kepadanya dan benar-benar berharap ada orang lain yang peduli untuk dapat menolongnya dari keterpurukan hidup. Dia benar-benar ingin ditemani oleh seseorang yang benar-benar peduli kepadanya.
Lewat lagu Drown, Bring Me The Horizon seolah ingin menuntun para pendengarnya untuk memahami jika hidup ini tidaklah gampang. Karena dalam hidup kita pasti bertemu oleh permasalahan dan lika-liku kehidupan yang pelik. Sehingga kita seolah diminta oleh BMTH untuk menyikapi segalanya dengan hati-hati, karena jika kita tak berhati-hati, tak akan ada orang lain yang secara sukarela membantumu. Kecuali orang itu adalah orang-orang yang benar-benar menyayangimu.
Arti Lirik
Arti kata 'Drown' adalah 'tenggelam'. Kata ini merujuk pada perasaan seseorang yang merasa tenggelam oleh berbagai masalah yang pelik. Keadaan itu diperparah karena tak ada satupun orang yang peduli atau bahkan membantunya untuk memecahkan masalah. Semua keadaan itu, kemudian membuat dirinya depresi.
[Verse 1]
What doesn't kill you, makes you wish you were dead
Yang tak membunuhmu, akan mengharapkanmu mati
Got a hole in my soul growing deeper and deeper, and I can't take
Ada lubang di jiwaku yang kian lama kian dalam, dan aku tak tahan lagi
One more moment of this silence, the loneliness is haunting me
Satu momen hening ini, perasaan sepi ini benar-benar menghantuiku
And the weight of the world's getting harder to hold up
Dan beban dunia semakin berat dipikul
[Pre-Chorus]
It comes in waves, I close my eyes
Ia datang bersama ombak, kupejamkan mataku
Hold my breath and let it bury me
Ku tahan nafas dan kubiarkan ia menguburku
I'm not okay and it's not alright
Aku tak baik-baik saja dan semua ini tak benar
Won't you drag the lake and bring me home again?
Maukah kau menguras danau dan membawaku pulang lagi
[Chorus]
Who will fix me now?
Sekarang siapa yang akan menyembuhkanku?
Dive in when I'm down?
Siapa yang akan menyelam saat aku tenggelam?
Save me from myself
Selamatkan aku dari diriku sendiri
Don't let me drown
Jangan biarkan aku tenggelam
Who will make me fight?
Siapa yang akan membuatku berjuang?
Drag me out alive
Seret aku keluar hidup-hidup
Save me from myself
Selamatkan aku dari diriku sendiri
Don't let me drown
Jangan biarkan aku tenggelam
[Verse 2]
What doesn't destroy you, leaves you broken instead
Yang tak merusakmu, akan membuatmu hancur
Got a hole in my soul growing deeper and deeper, and I can't take
Ada lubang di jiwaku yang kian lama kian dalam, dan aku tak tahan lagi
One more moment of this silence, the loneliness is haunting me
Satu momen hening ini, perasaan sepi ini benar-benar menghantuiku
And the weight of the world's getting harder to hold up
Dan beban dunia semakin berat dipikul
[Pre-Chorus]
It comes in waves, I close my eyes
Ia datang bersama ombak, kupejamkan mataku
Hold my breath and let it bury me
Ku tahan nafas dan kubiarkan ia menguburku
I'm not okay and it's not alright
Aku tak'apa dan semua ini tak baik-baik saja
Won't you drag the lake and bring me home again?
Maukah kau menguras danau dan membawaku pulang lagi
[Chorus]
Who will fix me now?
Siapa yang kan menyembuhkanku sekarang?
Dive in when I'm down?
Siapa yang kan menyelam saat aku tenggelam?
Save me from myself (don't let me drown)
Selamatkan aku dari diriku sendiri (jangan biarkan aku tenggelam)
Who will make me fight?
Siapa yang kan membuatku berjuang?
Drag me out alive?
Yang kan menyeretku keluar hidup-hidup?
Save me from myself (don't let me drown)
Selamatkan aku dari diriku sendiri (jangan biarkan aku tenggelam)
[Bridge]
'Cause you know, that I can't do this on my own
Karena kau tahu, kalau aku tak bisa lakukan ini sendirian
'Cause you know that I can't do this on my own
Karena kau tahu, kalau aku tak bisa lakukan ini sendirian
'Cause you know, that I can't do this on my own
Karena kau tahu, kalau aku tak bisa lakukan ini sendirian
('Cause you know, that I can't do this on my)
Karena kau tahu, kalau aku tak bisa lakukan ini sendirian
'Cause you know, that I can't do this on my own
Karena kau tahu, kalau aku tak bisa lakukan ini sendirian
[Outro]
Who will fix me now?
Siapa yang kan menyembuhkanku sekarang?
Who will fix me now?
Siapa yang kan menyembuhkanku sekarang?
Who will fix me now? Dive in when I'm down?
Siapa yang kan menyembuhkanku sekarang? siapa yang kan menyelam saat aku tenggela.?
Save me from myself, don't let me drown
Selamatkan aku dari diriku sendiri (jangan biarkan aku tenggelam)
Musik dan Video Klip Lagu
Informasi lirik
Judul Lagu: Drown
Artis / Penyanyi: Bring Me the Horizon (BMTH)
Penulis Lagu:
Oliver Sykes, Jordan Fish, Lee Malia, Matt Kean, Matt Nicholls
Dirilis: 21 October 2014
Album: singles
Genre: Emo, pop punk
Label: Epitaph, Sony, RCA, Columbia